Indonesia Senin, 20-01-2025 Jam 23:12:54
KaltengSatu
Home Berita LINTAS-KALTENG Barito Utara

Dishub Barito Utara Kaji Banding ke Dishub Sleman untuk Pengelolaan PJU

by Redaksi - Tanggal 08-12-2024,   jam 23:12:54
Dishub Barito Utara Kaji Banding ke Dishub Sleman untuk Pengelolaan PJU KAJI BANDING PJU-Dinas Perhubungan Barito Utara saat melaksanakan kaji banding terkait tata kelola dan pelaksanaan Penerangan Jalan Umum (PJU) di Dinas Perhubungan Kabupaten Sleman Yogyakarta, Kamis (5/12/2024).(kaltengsatu:Dishub Barut)

KALTENGSATU, Muara Teweh – Dalam upaya meningkatkan kapasitas dan pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) Aparatur Sipil Negara (ASN), Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Barito Utara melaksanakan kegiatan kaji banding ke Dinas Perhubungan Kabupaten Sleman, Yogyakarta.

 

Kunjungan ini bertujuan untuk mempelajari tata kelola dan pelaksanaan Penerangan Jalan Umum (PJU) yang menjadi salah satu agenda strategis bagi Dishub Barito Utara. 

 

Rencana pengalihan pengelolaan PJU dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) ke Dinas Perhubungan Barito Utara akan direalisasikan pada tahun 2025 mendatang. Kegiatan kaji banding dilaksanakan pada  tanggal 5-7 Desember 2024.

 

Untuk itu, kegiatan kaji banding ini diharapkan dapat memberikan pemahaman serta bekal teknis yang diperlukan agar pengelolaan PJU di Kabupaten Barito Utara berjalan optimal. 

 

Rombongan Dishub Barito Utara yang dipimpin oleh Kepala Dinas Perhubungan Mihrab Buanapati, SE, M.IP yang diwakili Kepala Bidang Perhubungan Darat, Sukarto, S.STP, bersama Kasi Lalu Lintas Achmad Juliannoor dan beberapa staf Dinas Perhubungan Barito Utara diterima langsung oleh Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Sleman, Ir. Arip Pramana, MT. 

 

"Kunjungan ini menjadi langkah penting bagi kami untuk memahami proses tata kelola yang lebih baik, khususnya terkait PJU, sekaligus mempererat hubungan kerja sama antar daerah," ujar Kabid Perhubungan Darat Sukarto saat dihubungi melalui WhatsApp (WA) Minggu (8/12/2024) pagi. 

 

Sementara itu, Ir Arip Pramana menyambut baik kedatangan rombongan dari Barito Utara. Ia berharap pengalaman yang dibagikan oleh Dishub Sleman dapat menjadi inspirasi dalam pengelolaan PJU di wilayah Barito Utara. 

 

Dengan kaji banding ini, Dishub Barito Utara optimis dapat menerapkan praktik terbaik dalam pengelolaan PJU di daerahnya sehingga mampu memberikan pelayanan infrastruktur yang lebih baik kepada masyarakat.(kh3)